SEMINAR MITIGASI BENCANA UNTUK TEKNIK SIPIL

Seminar Regional Keteknik Sipilan Bersama M.Farid Ma'ruf, ST.,MT.,Ph.D.

FKMTSI Reg IX Jawa Timur

FKMTSI Camp 2014 di Universitas Yudharta Pasuruan Bersama Sub Korwil Malang.

BROSUR TEKNIK SIPIL 2014/2015

Penerimaan Mahasiswa Baru Teknik Sipil Tahun Akademik 2015-2016.

Workshop Day 2014 Google SketchUp

Workshop Google SkethUp 2014 oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Yudharta Pasuruan.

Seminar Keteknik Sipilan 2014 Bersama FKMTSI Reg IX

Seminar Keteknik Sipilan "Bahan MPanel Sebagai Bahan Material Bahan Bangunan Pengganti Batu Bata/Bata Ringan dan Teknologi Terbaru Untuk Beton Yang Lebih Ramah Lingkungan.

Sunday 13 July 2014

Menghitung Luas di AutoCAD

Pastikan program Autocad sudah terinstall di komputer Anda
Versinya bisa mulai versi AutoCad 2004 ke atas;
Buka program Autocad dengan mengklik ikon AutoCad di komputer Anda;

Mulailah menggambar area Seperti biasa.
Buat arsir pada kotak yang telah Anda buat.
 Caranya pilih  => menu Draw >Hatch.. pilih Select Object.. lalu bawa pointer (kursor) ke salah satu sisi kotak yang Anda buat, lalu klik dan tekan enter dan klik Ok.
 Maka arsiran sudah jadi;
=> Langkah selanjutnya bawa pointer (kursor) ke area yang diarsir dan klik satu kali;
Selanjutnya pilih menu Tools > Property.
 Maka akan muncul jendela sebelah kiri. Lalu Lihat pada kolom Geometry.. geser kebawah sampei terlihat Area = .......... m2.

Itulah luas  area yang telah Anda buat. Mudah bukan ?

hitung luas peta autocadBagaimana untuk Area yang tidak beraturan ? Caranya mudah seperti di atas, ikuti langkah-langkah berikut :

Pilih menu Draw > Polylyne;
Bawa pointer dan klik kiri di sembarang tempat satu kali;
Bawa kursor ke arah yang anda kehendaki, ketik jarak yang anda inginkan misalnya angka 15 lalu tekan enter. Lalu kursor bawa ke arah lainnya lalu ketik angka 9 misalnya lalu tekan enter. Lakukan berulang-ulang sehingga membentuk bidang area yang tidak beraturan seperti gambar di atas.
Buat arsir pada bidang yang tidak beraturan yang telah Anda buat, caranya seperti yang sudah saya jelaskan di atas.
Untuk melihat area lakukan juga seperti yang sudah saya jelaskan di atas. Dan luas area akan terlihat.
Itulah cara menghitung luas area lahan, tanah atau peta dengan menggunakan fasilitas property pada program Autocad. Semoga ada manfaatnya bagi Anda.

Friday 11 July 2014

Dowload Rumah Minimalis Format DWG


Bagi kamu yang mau download buat referensi ketika mau desain Rumah minimalis dengan Cad. ini hasil mahasiswa sipil UYP ketika masih semester 1 yang sebelumnya takpernah mengenal Cad sama sekali alias masih Awam . monggo di Dowload Klick =>>  Download Button

Arti Logo HIMATEKSI


FILOSOFI LOGO TEKNIK SIPIL

Ø  Ø 5 kolom beton bertulang pada 5 gerigih: memberikan arti bahwa teknik sipil mempunyai 5 disiplin keilmuan, meliputi: Konstruksi, Air, Jalan/Transportasi, Tanah dan manajemen

Ø Rangka kuda-kuda dari baja : HIMATEKSI merupakan organisasi yang terjun di bidang pengembangan akademik & non akademik mahasiswa teknik sipil tidak akan lepas dari tantangan dan rintangan yang ada depan, tetapi HIMATEKSI tidak akan runtuh dan tetap teguh untuk selalu menjalankan amanat organisasi demi tujuan yang dicita-citakan.

Ø Batu-bata berbentuk Y: melambangkan bahwa sebuah organisasi tidak akan bisa terbentuk tanpa adanya suatu kesatuan yang saling menopang satu sama lain yang nantinya bisa mewujudkan tujuan dan cita-cita luhur organisasi, sedangkan lambang Y menunjukkan bahwa organisasi HIMATEKSI berada di bawah naungan Universitas Yudharta Pasuruan.

Ø Pita bertuliskan HIMATEKSI: melambangkan bahwa mahasiswa teknik sipil Universitas Yudharta Pasuruan disatukan oleh suatu ikatan yakni HIMATEKSI singkatan dari Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil, yang diharapkan mampu mengembangkan kualitas & kuantitas mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Yudharta pada lingkup regional khususnya dan nasional umunya..

Ø  Warna abu-abu: melambangkan bahwa Teknik Sipil identik dengan pembangunan yang tidak luput dengan bahan materil pembangunan yang dominan dengan warna abu-abu (misalnya aspal, beton,semen,pasir dll).
Ø Warna kuning: melambangkan bahwa teknik sipil merupakan program studi yang dipersiapkan untuk siap terjun di Pekerjaan Umum (PU) yang identik dengan warna kuning.
Ø Warna putih: melambangkan bahwa harapan HIMATEKSI adalah mencapai puncak pengetahuan dan keterampilan tertinggi.

Ø Warna hitam: penetral dari semua warna yang melambangkan bahwa di dalam Program Studi Teknik Sipil terdapat berbagai macam suku, ras & golongan yang disatukan dalam HIMATEKSI dan juga Universitas Yudharta Pasuruan yang mempunyai jargon The Multicultural University.

Susunan Organisasi HIMATEKSI 2012-2013





SUSUNAN ORGANISASI
HIMPUNAN MAHASISIWA TEKNIK SIPIL
                PERIODE 2012-2013

Ketua HIMATEKSI   : M.Syarif Adnan
  201369010001
Wakil Ketua                : Fidah Dewi Arini
                                       2013690100
Sekretaris         I           : Muhammad Bazzar
                                       201369010013
Sekretaris         II         : M. Irfan Fathoni
  2013690100
Bendahara                   : Putri Ana
  201369010002
Devisi. Litbang
Devisi. Humas
Devisi. Pendidikan
M. Yusuf Febriansah
Sobri Sukrilah
Abu Yazid Basthomi
Solehudin
Basori Alwi
Agus
Bahar Kunaifi
M. Taufiq Ismail
Sugeng Widodo
M. Samsul Arifin
Jaka
Fahmi
Dimas
Ulil Absor

M. Rifqi Sanusi (Co)
Dakwatul Khoiroh
Ahmad Abidin Nur Akbar
Zakqiyatul Agniya’
Fifi Islamiyah
Qomariah
Yumna Faras





Tuesday 8 July 2014

Sofware Untuk Teknik Sipil

Kali ini admin mau share tentang macam macam sofware yang biasa orang sipil gunakan mulai mendesai sampai meng hitung.Ada Bebagai Macam Alat Bantu atau Software Teknik Sipil yang tersedia saat ini. dimana akan membantu Pekerjaan Teknik sipil melalui bantuan Komputer. meskipun Sebagai Seorang Ir. Teknik Sipil akan terbantu dengan adanya Software Teknik Sipil namun harus dibarengi dengan pengetahuan untuk memakai Software Teknik Sipil tersebut.

Software Teknik Sipil yang tersedia saat ini itu berdasarkan jenis pekerjaan apa yang kita buat. dan berdasarkan Perkembangan Teknologi saat ini banyak para programer yang sudah menciptakan Software Teknik Sipil  berdasarkan Jenis Pekerjaan Sipil yang ada. Baik untuk Pekerjaan Teknik Sipil di Bidang Struktur, Pekerjaan Teknik Sipil di Bidang Transportasi, dan dibidang-bidang yang lainnya.
Maanfaat Software Teknik Sipil

Seperti yang disebutkan diatas Software Teknik Sipil tentu akan Memudahkan Para Civil Enggginering dalam Melakukan Pekerjaan. dizaman dahulu orang Mendesain sebuah bangunan membutuhkan Waktu yang lama karena Menggambar bangunan tersebut dilakukan secara manual, namun saat ini hanya butuh waktu yang singkat untuk menciptakan sebuah desain Bangunan yang diinginkan, hal itu disebabkan karena bantuan Software. Begitu juga dengan perhitungan struktur saat ini sudah membutuhkan waktu yang singkat jika dibandingkan dengan menghitung secara manual.
Berikut ini saya akan Membahasa Jenis Software apa saja yang biasa dipakai Dalam Dunia Teknik Sipil.


Software Teknik Sipil yang dipakai Untuk Menggambar Bangunan atau Desain Arsitektur.

Software Google Sketchup
Google Sketchup adalah sebuah produk dari Google yang bisa diperoleh dengan Gratis untuk mendesain bangunan Arsitektur. Penggunaan Software Sketchup ini lebih mudah dan praktis, hanya dengan Push and Pull dan beberapa Trik lain maka Bangunan yang anda inginkanpun bisa anda gambar melalui Komputer.

Software Teknik Sipil Autodesk

Software Autocad
Selain Sketchup biasanya untuk Menggambar Bangunan didunia Teknik Sipil juga sering menggunakan AutoCAD, pada prinsipnya Antara AutoCad dan Sketchup itu sama-sama berfungsi untuk mendesain bangunan. Pada AutoCad kita bisa menggambar dengan dua demensi ataupun 3 dimensi.

Software SweetHome3D
Program ini juga bisa digunakan untuk menggambar Bangunan, banguna yang sering didesain jika menggambar menggunakan SweetHome3D hanyalah Bangunan Rumah tingal. karena Fitur yang sediakan secara spesifik hanya mengenai Rumah Tinggal. Software ini seperti Google Sketchup, banyak material yang sdh disidiakan jika anda mau menggambar Rumah menggunakan Software ini.

Software Mini Cadviewer
Sama halnya dengan SweetHome3D maka MiniCadviever juga bisa kita manfaatkan untuk mengggambar bangunan dengan Fasilitas yang diciptakan oleh progamer membuat Software ini sangat mudah untuk digunakan.

Software Home Plan Pro
Seperti dengan namanya maka Software ini khusus digunakan untuk mendesain bangunan Rumah. cara kerjanya juga tidak jauh berbeda dengan SweetJome3D dan MiniCadviewer.

Software 3D Max
Selain Software untuk mendesain Bangunan diatas maka 3D Max juga memiliki fungsi yang sama, namu keunggulan dari Software 3D Max ini adalah bisa menerima File dari Autocad dan Software lain serta Cara melakukan Finishing menggunakan 3D Max lebih halus.

Semua Software Teknik Sipil tentang Mendesain Bangunan diatas memiliki Keunggulan masing-masing. dan sebenarnya masih banyak Software Teknik Sipil lain yang bisa digunakan untuk Mendesain Bangunan. namun Software Teknik Sipil diataslah yang sering dugunakan.

Software Teknik Sipil di Bidang Struktur

Software EngiLab Beam 2D
Software Analisis Struktur Metoda Matriks Kekakuan yang saat ini sudah mulai digunakan untuk perhitungan struktur. kita bisa melakukan settingan sehingga penggunaan software ini menggunakan bahasa Indonesia.

Software SAP 2000
Sap2000 juga merupakan software yang sering digunakan di Pekerjaan Teknik Sipil khususnya perhitungan Struktur bangunan yang mau dirancang. misalnya untuk menghitung momen, Jumlah Tulangan yang akan dipakai pada perencanaan Beton bertulang, dan dimensi dari tulangan tersebutpun bisa direkayasa dari perencanaan dengan menggunakan Software Sap2000

Software  Teknik Sipil ETABS
Selain Sap2000 Software Teknik Sipil bidang Struktur lainnya yaitu Software Etabs, fungsinya tidak terlalu jauh berbeda dengan Sap2000 yaitu pada prinsipnya cara kerjanya yaitu  untuk menghitung dan mendesain Kekuatan Konstruksi yang akan dibangun. baik Jenis Tulangan dan sebagainya.

Software Teknik Sipil TDS-302
Program bantu laboratorium struktur untuk membaca hasil test struktur (structural testing) secara otomatis dengan menggunakan data logger TDS-302 ex Jepang dan computer notebook dengan Serial connection. Pada layar komputer akan terlihat secara real time 4 grafik secara simultan dan tabel pembacaan lengkap. Hasil pembacaan mentah maupun berskala disimpan secara realtime kedalam file untuk diproses lebih lanjut.

Software Teknik Sipil SUTFoundation. v.1.0
SUTFoundation. v.1.0 adalah sebuah program komputer untuk analisis dan desain pondasi

Software Civil Lab. Pro V 1.00
Adalah program yang digunakan untuk menghitung dan melaporkan hasil pengujian mekanika tanah dalam tabel dan grafik

Software Teknik Sipil UCAM-70A
Program bantu laboratorium struktur untuk membaca hasil test struktur (structural testing) secara otomatis dengan menggunakan data logger UCAM-70A dan computer notebook dengan Serial connection. Pada layar komputer akan terlihat secara real time 4 grafik secara simultan dan tabel pembacaan lengkap. Hasil pembacaan mentah maupun berskala disimpan secara realtime kedalam file untuk diproses lebih lanjut. Telah digunakan di Lab Struktur dan Gempa ITB Bandung.

Software Teknik Sipil SANSPRO V.4.7
Program Komputer terpadu untuk pemodelan, analisis, disain, penggambaran, dan perhitungan volume dan biaya struktur gedung dan struktur lainnya. Untuk baja dan beton. Dapat input model dari Autocad dan menghasilkan gambar ke Autocad. Gambar 3D dalam format VRML dapat dihasilkan dengan cepat. Menggunakan multiple windows/views, garis as arah X,Y, construction lines, tersedia berbagai mesh generator. Disain fundasi footing dan tiang secara otomatis. Sangat mudah digunakan dan terbukti lebih cepat 2x dari ETABS V.8.0 dalam keseluruhan proses dari awal sampai selesai (pengalaman di berbagai konsultan struktur di Jakarta yang telah terbiasa menggunakan ETABS V.8.0 dan pindah ke SANSPRO V.4.7)

Software Teknik Sipil REBARM
Rebar Bending Schedule untuk 40 macam type tekukan baja. Interactive input dan disertai ilustrasi bentuk tekukan.

Software Teknik Sipil PWRLINE
Program untuk menghitung beban pada menara transmisi tegangan PLN secara otomatis. Beban angin, beban kondisi layan, beban kondisi putus / broken condition. Untuk Suspension dan Tension Tower. Laporan lengkap untuk siap dicetak. Telah digunakan oleh banyak pabrik tower dan konsultan di Indonesia untuk projek Menara PLN di seluruh Indonesia.

Software Teknik Sipil DYNAX
Program Analisis Time History untuk Struktur Rangka dengan Viscous-Elastic Damper. Dibuat untuk PAU Rekayasa - ITB. Dapat menangani beban impact load, harmonic load, response spectrum, acceleration. Untuk keperluan riset analisis dinamik dan uji banding dengan lab test.

Software Teknik Sipil TREMOR
Program untuk analisis data Test Micro-Tremor. Perilaku getaran struktur akibat beban dinamik yang kecil seperti lalu-lintas jalan raya atau kereta api atau getaran buatan dapat direkam dengan alat Micro-Tremor yang peka. Periode getaran alamiah bangunan dapat dihitung dengan menggunakan Fast Fourier Transform (DFT). Spectrum dan Grafik dapat ditampilkan dan dicetak dilayar. Dibuat untuk Lab Struktur dan Gempa Puskim Bandung.

Software Teknik Sipil OWERGEN
Steel Tower 3D Model Generator. Cukup 10 baris data per tower 3D. Block oriented modelling, dapat mengubah dan memeriksa hasil disain per block tower. Sangat mudah digunakan. Satu tower dapat selesai didisain dari awal dalam 10-30 menit. Telah digunakan oleh banyak pabrik tower dan konsultan telekomunikasi terkemuka di Indonesia untuk projek Menara Radio Pos, Menara GSM, dan Menara PLN di seluruh Indonesia.

Software Teknik Sipil STEELCON
Program untuk merencanakan sambungan baja. Tersedia 7 macam sambungan: Shear connection, smi-rigid and rigid connection. Beam-girder, Girder-Colum, Roof top. Limit State disain. Berdasarkan disain code ASD-89. Laporan lengkap siap untuk dicetak.

Software Teknik Sipil RETWALL
Program untuk merencanakan Concrete Cantilever Wall secara otomatis. Beban tekanan tanah, tekanan air, uplift, berat sendiri akan dihitung secara otomatis. Momen maksimum dihitung berdasarkan tabel pelat. Sangat mudah digunakan. Cukup memasukkan parameter yang diperlukan. Output berupa tebal pilecap dan
tulangan yang dibutuhkan.

Software Teknik Sipil FOOT
Program untuk merencanakan fondasi telapak secara otomatis. Untuk uniaxial/biaxial bending. Sangat mudah digunakan. Cukup memasukkan parameter yang diperlukan. Output berupa tebal pilecap dan tulangan yang dibutuhkan.

Software Teknik Sipil PURLIN
Program bantu untuk menghitung gording baja secara ekonomis dan cepat. Cukup memasukkan sudut atap, bentang dan jarak gording/portal, maka daftar gording yang memenuhi syarat akan dikeluarkan berikut stress dan lendutan maksimumnya. User tinggal memilih yang paling ekonomis diantaranya dan kemudian akan dihasilkan laporan lengkap perhitungannya yang siap dicetak dan disisipkan dalam laporan perencanaan struktur. Cukup 5 menit per type gording.

Software Teknik Sipil BASEMENT
Program untuk mendisain dinding dan lantai basement 1 tingkat secara otomatis. Beban tekanan tanah, tekanan air, uplift, berat sendiri akan dihitung secara otomatis. Momen maksimum dihitung berdasarkan tabel pelat. Sangat mudah digunakan. Cukup memasukkan parameter yang diperlukan. Output berupa tulangan yang dibutuhkan.

Software Teknik Sipil PILECAP
Program untuk mendisain pilecap secara otomatis. Untuk tiang segitiga, kotak, pipa/spun dan bulat. Efek grup dapat dimasukkan. Momen rencana maksimum dihitung berdasarkan berbagai konfigurasi pile. Sangat mudah digunakan. Cukup memasukkan parameter yang diperlukan. Output berupa tebal pilecap dan tulangan yang dibutuhkan.

Software Teknik Sipil NPILE
Program untuk mengolah data Test Sondir dan SPT Borlog untuk mendapatkan kapasitas pondasi tiang pancang dan bored pile dengan berbagai metode statik dan dinamik.

Software Teknik Sipil DSGWIN
Program untuk menghitung kapasitas satu penampang beton untuk balok, pelat, kolom bulat, kolom persegi, dan penampang lainnya untuk compression/tension, uniaksial bending, biaksial bending. Dapat melakukan analisis terhadap sejumlah penampang sekaligus berdasarkan ACI-89, PBI-91. Satuan yang digunakan adalah British, SI, MKS. Program for Windows ini menggantikan CBEAM, RCOL, CCOL, BCOL. DSGWIN menggunakan prosedur disain penampang yang sama dengan SANSPRO. Sangat mudah digunakan.

Software Teknik Sipil CONBAR
Program untuk menghitung kapasitas satu penampang beton dan diagram interaksinya untuk balok, pelat, kolom bulat, kolom persegi, dan penampang trapezoidal umum lainnya untuk compression/tension, uniaksial bending, biaksial bending. Analisis dilakukan per butiran tulangan. Versi DOS.

Software Teknik Sipil , ANGLE
Program bantu untuk menghitung sifat penampang siku berbagai ukuran. Output dalam format STEELDBS dan dapat digabungkan dengan SANSPRO steel database file USER.DBS.

Software Teknik Sipil, STEELDBS
Program database penampang baja. Memiliki 1300 penampang baja untuk siku, pipa, IWF, HWF, Welded Shape, C, Light C, Tee. Dapat mencari berdasarkan nama, ukuran, moment dan aksial. Kompatibel dengan SANSPRO Steel Database dan menggunakan database baja yang sama.

Software Teknik Sipil INFLINE
Program untuk menghasilkan influence line (garis pengaruh) dari balok menerus multispan. Garis pengaruh displacement, shear, moment, reaction dapat digenerate dan ditampilkan grafiknya dengan cepat. Luas dan gaya-gaya maksimum dapat dilaporkan dalam bentuk tabel untuk tiap konfigurasi beban. Dapat digunakan untuk disain girder jembatan, disain deck jembatan.

Software Teknik Sipil NBRIDGE
Program desain (berbasis INFLINE) jembatan steel girder otomatis, multi-span, non-composite/composite, hot-rolled/welded/plate girder, cukup dengan input panjang dan lebar jembatan, jarak dan jenis girder, tebal deck, jenis truck, garis pengaruh dan momen maksimum akan dihasilkan secara otomatis. Beban dapat digenerate menurut AASHTO LRFD-98 dan BMS-92. Pemodelan dan analisis dilakukan secara otomatis. Laporan disain lengkap untuk girder dan pier berdasarkan AASHTO LRFD-98. Disain untuk bearing pad, deck dan barrier akan menyusul. Sangat mudah digunakan, satu jembatan dapat selesai dalam 5 menit.

Software Teknik Sipil PCAD for Windows
PCAD adalah program Parametric CAD (produk seperti Autocad) yang dulu dibuat dalam DOS oleh ESRC. Pada PCAD versi DOS tersedia fasilitas 2D smart drawing, relational cad objects, 2D/Contour to 3D generator (Surfer), Road Alignment, Volume cut and fill calculation, Civil Object generator, Programmable language. Namun karena masih bekerja dalam DOS, sekarang PCAD masih dalam tahap pengerjaan untuk memindahkannya ke Windows. Target PCAD for Windows adalah software khusus untuk Penggambaran Struktur Beton dan Baja 2D.

Software Teknik Sipil SOILAB V.3.1
Program bantu laboratorium mekanika tanah yang populer untuk mengolah data lab soil dan mencetak grafiknya untuk laporan. Tersedia dalam versi database (semua data disimpan dalam database) dan nondatabase (data disimpan terpisah per file). Memiliki 12 module:
- CPT (Test Sondir/Dutch Cone Penetration Test, untuk kapasitas 2.5 ton dan 10 ton)
- BORLOG (Boring Log dengan symbol standar AASHTO, FAA, Marine Geology, Rock
Mechanics, Export borlog ke Autocad untuk pembuatan soil profile)
- GRAINSZ (Grain Size Sieve Analysis, uji saringan untuk penentuan gradasi butiran tanah)
- ATEBERG (Atterberg Limit Test untuk plastisitas tanah)
- USC (Unified Soil Classification, klasifikasi tanah berdasarkan test Grain Size, Atterberg
menurut AASHTO, ASTM, NAVAC-DM7)
- CBR (California Bearing Ratio Test, Test kepadatan tanah)
- COMPACT (Compaction Test, Test kepadatan tanah)
- DSHEAR (Direct Shear Test, Test kekuatan geser tanah cara langsung)
- UNCONF (Unconfined Compression Test, Test kekuatan geser tanah, tanpa tekanan keliling)
- TRIAXIAL (Triaxial Compression Test, Test kekuatan geser tanah dengan tekanan keliling)
- CONSOL (Consolidation Test, Test penurunan tanah)
- SETTLE (Settlement Analysis, 3Dusing Numerical Integration, multi soil layer)

Software Teknik Sipil PSLOPE
Program analisis stabilitas lereng dengan fasilitas: Metode Bishop, Metode Fellenius, berbagai jenis arc, bedrock, multi-zone soil layer, automatic search of circle location, graphical interface, anchor load, surface load, very easy to use. Telah digunakan untuk projek dam, reklamasi, basement, perkuatan lereng, dsb.
Software Teknik Sipil Bidang Manajemen Konstruksi

Software Teknik Sipil PPC
Program Project Planning and Control berbasis Grafis DOS. Multi subresource, multi-subacitivities. Interactive (diagram terlihat langsung dilayar). Perhitungan waktu yang akurat termasuk hari libur dsb. Uraian analisis biaya juga termasuk. Belum dikembangkan untuk for Windows.

Software Teknik Sipil MATPLAN
Program untuk menghitung kebutuhan material baja dan waste karena pemotongan. Secara panjang (batang/rod) atau luas (pelat). Untuk optimasi pemakaian baja dan schedule pemotongan. Sangat bermanfaat untuk kontraktor baja. Identifikasi baja per batang atau per lembaran.

Software Teknik Sipil MaksiPRO
Salah satu Software yang bisas digunakan dalam Teknik Sipil bidang Manajemen Konstruksi yaitu Maksipro dimana berfungsi untuk menghitung Estimasi Biaya dalam sebuah proyek konstruksi dan memiliki keunggulan yaitu memiliki Fitur yaitu :

-Database, baik database sumber daya proyek (bahan, pekerja, alat) maupun database analisa harga satuan (AHS) pekerjaan tak terbatas.
-Semua objek dalam database search-able, sehingga bisa dicari dalam hitungan detik dengan menu search.
-Data bahan sekaligus menampilkan data supplier
-Visualisasi grafis untuk proporsi komponen biaya upah, bahan dan alat dalam setiap AHS, sehingga user bisa setiap saat melakukan kontrol terhadap komponen biaya tersebut.
- Mengisi data komponen biaya upah, bahan dan alat secara massal pada banyak AHS sekaligus.
- Mencopy massal AHS sekaligus merubah nilai koefisien komponen biayanya dengan satu langkah klik.
- Membuat diskon atau markup komponen biaya pada RAB yang sudah jadi dengan satu langkah klik.
- Laporan lengkap, termasuk rincian volume kebutuhan bahan, kebutuhan pekerja dan kebutuhan alat.

Software Teknik Sipil Microsoft Excel
Software Excel juga merupakan salah satu Software yang sangat penting dalam dunia Teknik Sipil dan Excel biasanya digunakan dalam semua bidang dalam jurusan Teknik Sipil yang berhubungan dengan Perhitungan. karena dengan excel bisa membuat berbagai macam format perhitungan Teknik Sipil. termasuk yang berhubungan dengan Manajemen Konstruksi.

Software Teknik Sipil Unit Converter
Unit Converter Pro: Program ini adalah program konversi satuanvolume, tekanan, energi, temperatur, waktu, ruang, dll

Software Teknik Sipil CS Earth Work 2
Yaitu Sebiah Program Teknik Sipil yang digunakan dalam perhitungan Mekanika Tanah.

Software Teknik Sipil Concrete Mix Design
Software ini memiliki fungsi yaitu dapat menghitung takaran atau mendesain  Desain pencampuran beton yang akan digunakan.


Software Teknik Sipil Bidang Transportasi dan Keairan


Software Teknik Sipil HEC-RAS
Software HEC-RAS ini digunakan Dalam perencanaan hidrolika saluran terbuka atau dalam dunia drainase perkotaan atau evaluasi banjir

Software Teknik Sipil WMS (Watershed Manajemen System = Manajemen Sistim DAS)
Sama Halnya dengan Software HEC-RAS maka Software WMS juga bisa digunakan dalam merencanakan Drainase perkotaan dan lainsebagainya.

Software Teknik Sipil PFE (Pipe Flow Expert)
Software ini dapat digunakan untuk menganilis jaringan pipa dengan cepat dan akurat

Software Teknik Sipil EPANET
Software ini juga adalah sebuah Program yang digunakan untuk membuat Model Analisa Jaringan Perpipaan.

Software OSCADY untuk simpang bersinyal.

Sofware PICADY untuk simpang tak bersinyal.

Software TRANSYT untuk koordinasi simpang bersinyal.

Sofware ARCADY untuk bundaran.

Demikianlah pembahasan tentang Software Teknik Sipil. ternyata begitu banyak Software yang digunakan untuk memudahkan pekerjaan Teknik Sipil. dan sebenarnya masih banyak lagi Software lain yang belum disebutkan diatas. dan sebagai Seorang Civil Engginering menguasai beberapa Software untuk BIdang Ilmu Ketekniksipilan saja sudah cukup, jadi tak harus menguasai semuanya.

Saat ini di setiap Perusahan Jasa Konstruksi, sangat membutuhkan orang-orang yang bisa menguasai Software Teknik Sipil tersebut untuk membantu mereka dalam menyelesaikan Pekerjaannya. dan menurut saya, sepertinya banyak perusahan yang mensyaratkan untuk menguasai penggunaan Software ketimbang menilai berapa IP yang ada diIjazah kita. Untuk itu bagi yang masih menjadi Mahasiswa Teknik Sipil, maanfaatkanlah waktu untuk belajar tentang penggunaan Software tersebut.

Jika teman-teman mengetahui Software Teknik Sipil lain yang tidak disebutkan diatas, bisa bagikan infonya dikolom Komentar dibawah ini. Oke Mungkin itu saja, Semoga Bermanfaat. Terima Kasih.

sumber: wikipedia.co.id.
              wikipidia.com
              http://susuw-crots.blogspot.com/2013/macam-macam-software-teknik-sipil.html

Saturday 5 July 2014

REKAYASA TRANSPORTASI

PENGANTAR REKAYASA TRANSPORTASI


TUJUAN INSTRUKSIONAL

Tujuan Instruksional Umum :
Setelah mengikuti mata kuliah, mahasiswa diharapkan mampu memahami tujuan dilakukan rekayasa dalam bidang transportasi
Tujuan Instruksional Khusus :
Setelah mengikuti mata kuliah , mahasiswa diharapkan mampu:
1. Menjelaskan pengertian transportasi
2. Menjelaskan tujuan rekayasa transportasi
3. Menjelaskan tujuan karakteristik transportasi

Transportasi merupakan bagian dari kehidupan yang kita alami sehari-hari. Saat kita berbicara masalah transportasi, maka terbayang di dalam benak kita mengenai suatu kondisi kesemrawutan di jalan raya. Kemacetan, polusi udara, bahkan kecelakaan. Namun, sebenarnya transportasi tidak sekedar macet, bising, polusi udara dan biaya tinggi, melainkan juga berkaitan dengan hak-hak masyarakat untuk bergerak dan memanfaatkan sarana dan prasarana transportasi untuk mengembangkan diri.
DEFINISI REKAYASA TRANSPORTASI
Apakah rekayasa transportasi itu? Kamus mendefinisikan transportasi sebagai “suatu usaha, tindakan ,proses memindahkan/mengangkut/membawa obyek dari satu tempat ke tempat lainnya” (Morlok,1998). Rekayasa didefinisikan sebagai penerapan kaidah-kaidah ilmu dalam pelaksanaan seperti halnya dengan perencanaan.
Dengan demikian, menurut Khisty,C.Jotin (1990) rekayasa transportasi didefinisikan sebagai “penerapan prinsip-prinsip sains dan teknologi dalam perencanaan, desain fungsional, pengelolaan berbagai fasilitas berbagai bentuk moda transportasi dengan tujuan untuk menjamin pergerakan manusia dan barang yang aman, cepat, nyaman, mudah, ekonomis dan ramah terhadap lingkungan.”

TUJUAN REKAYASA TRANSPORTASI
Berdasarkan definisi yang dikemukakan oleh Khisty,C.Jotin (1990), nampak bahwa tujuan dari rekayasa transportasi adalah untuk menjamin pergerakan manusia dan barang yang aman, cepat, nyaman, mudah, ekonomis dan ramah terhadap lingkungan. Para perencana transportasi harus dapat menemukan dan menentukan kombinasi yang paling optimum dari sarana transportasi dan metode pengoperasiannya pada suatu daerah tertentu.
(ill: daerah Kalimantan dan Jawa).
Dalam hal ini ada dua hal utama yang harus diperhatikan apabila menyelenggarakan transportasi yaitu :
EFISIENSI (Efficiency) DAN KEADILAN (Equity)
Efisiensi berkaitan dengan efisiensi sumber daya (allocative efficiency). Efisiensi merupakan ukuran perbandingan antara seberapa besar input dapat dikurangi dengan output yang dikeluarkan. Dengan demikian semakin sedikit input yang dibutuhkan semakin efisien penyelenggaraan transportasi yang terjadi. Perlu diingat bahwa kegiatan transpor tidak hanya memberikan keuntungan saja namun juga banyak menghabiskan sumber daya sebagai berikut : waktu yang dipergunakan untuk manusia dalam membangun, memelihara dan mengoperasikan sistem transpor, sumber daya energi dan bahan bakar. Oleh karena itu efisiensi merupakan hal yang utama. Karena adanya keterbatasan sumber daya yang dimiliki. Sumber daya energi dan bahan bakar, sumber daya manusia, keuangan dan teknologi semuanya tidak- tak terbatas. Dengan demikian rekayasa tranportasi harus dapat memanfaatkan sumber daya sesedikit mungkin untuk mencapai transportasi yang optimum..
Mengapa keadilan juga merupakan hal yang utama ?
Keadilan atau Equity adalah ukuran yang menunjukkan kesenjangan atau disparitas dalam masyarakat. Kesenjangan bisa terjadi karena perbedaan pengetahuan, akses terhadap sumber daya yang berbeda dan karunia Tuhan yang berbeda. Transportasi harus mampu menjamin dan memberikan akses pada masyarakat tanpa tergantung apakah mereka kaya-miskin, laki-laki perempuan, normal-cacat maupun yang tinggal di kota atau desa. Semuanya mendapat keadilan dari generasi yang sama (intra-generation equity)
Disamping itu keadilan transportasi juga harus diberikan untuk generasi yang akan datang (inter-generation equity). Dampak negatif dari perencanaan seperti perubahan iklim limbah padat yang tidak mudah terurai, maupun pemisahan lahan yang merusak struktur sosial maupun kohesi sosial masyarakat harus dihindari atau dieliminir sekecil mungkin.
KARAKTERISTIK TRANSPORTASI

al-hal mendasar yang perlu diketahui oleh perencana transportasi untuk memecahkan masalah tranportasi adalah : ciri permasalahan transportasi, ciri kebutuhan transportasi, dan ciri dasar pergerakan transportasi.

1. Permasalahan Transportasi
Permasalahan transportasi merupakan salah satu dari masalah-masalah kemasyarakatan. Masalah-masalah transportasi bukan hanya disebabkan oleh keterbatasan sistem prasarana transportasi yang ada namun juga ditambah dengan permasalahan lain , misalnya, pendapatan yang rendah, besarnya urbanisasi, semakin jauhnya pergerakan manusia, semakin meningkatnya jumlah wanita yang bekerja, jumlah pelajar dan mahasiswa yang semakin banyak, dan sebagainya. Oleh karena itu ruang lingkup permasalahan transportasi semakin bertambah luas dan hal ini menimpa semua negara di dunia, baik di negara maju maupun negara berkembang. Namun terdapat ciri-ciri dari permasalahan transportasi yaitu :
 Adanya peningkatan arus lalu lintas dan kebutuhan akan transportasi
 Adanya pertumbuhan ekonomi yang dapat meningkatkan mobilitas seseorang.
 Prasarana transportasi yang ada tidak efisien dan terbatas.
2. Kebutuhan Transportasi
Transportasi merupakan kebutuhan turunan, artinya manusia akan melakukan pergerakan untuk memenuhi kebutuhan, akibat kebutuhan yang diperlukan tidak tersedia pada lingkungan di sekitar tempat tinggalnya .

3. Pergerakan Transportasi
Pergerakan non-spasial : semua ciri pergerakan yang tidak melibatkan ruang yang dalam hal ini menyangkut pertanyaan : sebab terjadinya pergerakan, waktu terjadinya pergerakan, jenis dan sarana angkutan yang ada.
Pergerakan spasial : pergerakan terjadi karena manusia melakukan aktifitas di tempat yang berbeda dengan tempat tinggal mereka (pergerakan yang melibatkan ruang). Pergerakan spasial terkait dengan pola perjalanan orang dan pola perjalanan barang.

4. Kajian Perencanaan Transportasi
Tujuan dari rekayasa transportasi adalah untuk menjamin pergerakan manusia dan barang yang aman, cepat, nyaman, mudah, ekonomis dan ramah terhadap lingkungan. Kajian perencanaan transportasi biasanya melibatkan aspek yang cukup banyak dan beragam. Ciri kajian perencanaan transportasi ditandai dengan adanya:

 Multimoda : kajian perencanaan transportasi selalu melibatkan lebih dari satu moda. Integrasi antar moda memegang peranan yang sangat penting. Ketidakefisienan proses pertukaran moda akan menyebabkan sistem transportasi secara keseluruhan menjadi tidak efisien.
 Multidisiplin: kajian perencanaan transportasi melibatkan banyak disiplin keilmuan, seperti rekayasa, ekonomi, geografi, sosial politik, matematika, informatika dll.
 Multisektoral : kajian perencanaan transportasi melibatkan banyak lembaga maupun pihak-pihak yang terkait dengan perencanaan transportasi.
 Multimasalah : permasalahan yang dihadapi mempunyai dimensi yang cukup beragam dan luas, mulai dari aspek pengguna jasa, rekayasa, operasional sampai dengan aspek sosial.

KETERLIBATAN PARA PROFESIONAL DALAM
REKAYASA TRANSPORTASI
Rekayasa transportasi telah berkembang dengan pesat berkat upaya bersama dari para ahli ekonomi, para insinyur, ahli perencanaan, ahli geografi, ahli matematika, ahli fisika dan ahli sosial. Kajian rekayasa transportasi memang melibatkan banyak disiplin keilmuan karena aspek kajiannya sangat beragam.
Sebagai ilustrasi adalah penyusunan rencana induk suatu terminal bus, dalam kajiannya akan melibatkan seorang ahli perencana wilayah, untuk menentukan lokasi yang baik dari sudut pandang penataan tata ruang dan daerah. Selanjutnya, juga dibutuhkan seorang ahli teknik untuk mengkaji tata letak bangunan di areal terminal serta jenis konstruksi setiap prasarana terminal. Selain itu dalam kajian ini juga akan dibutuhkan seorang ahli transportasi untuk mengkaji dan memperkirakan potensi jumlah penumpang atau pun jumlah bus yang akan dilayani oleh terminal bus itu pada tahun rencana , memperhitungkan lalu lintas yang bakal terjadi akibat penetapan lokasi tersebut, lokasi di kawasan tersebut serta lalu lintas antara lokasi tersebut dengan lokasi lain yang sudah ada terlebih dahulu . Seorang ahli ekonomi juga dibutuhkan untuk mengkaji system dan besaran tariff di lingkungan terminal dan juga mengkaji tingkat kelayakan ekonomi dan keuangan dari rencana pengembangan terminal itu.

SEJARAH EVOLUSI TRANSPORTASI
Transportasi bersifat sebagai kebutuhan turunan. Transportasi terjadi sebagai akibat dari proses pemenuhan kebutuhan. Pemenuhan kebutuhan sendiri adalah kegiatan yang biasanya dilakukan sehari-hari. Kita sebenarnya tidak perlu bergerak sekiranya semua kebutuhan itu tersedia di tempat kita berada.
Oleh karena itu transportasi berumur setua manusia. Pada manusia yang sederhana sekali pun transportasi menduduki tempat yang penting dalam kehidupannya. Manusia nomaden (berpindah-pindah tempat) guna mencari lading penghidupan yang baru karena tempat yang lama dirasa sudah tidak mencukupi kebutuhan hidupnya. Dan karena kemampuan teknologi masih rendah , sarana transportasi manusia nomaden ini hanya mengandalkan kekuatan jasmani semata. Karena keterbatasan ini jumlah beban yang dibawa tidak banyak, jaraknya tidak terlalu jauh sehingga daerah jelajah juga tidak terlalu luas.

Untuk mengatasi kendala ini manusia mencari cara untuk meningkatkan kemampuan jasmaninya dan mengupayakan sarana pengganti kaki. Dengan demikian daya angkut dan jelajahnya menjadi lebih besar. Sepanjang sejarah , teknologi transportasi berkembang pesat yang pada umumnya didasarkan pada pengamatan pergerakan alami – berjalan, berlari, meluncur, berenang, terbang dan pemindahan tanah oleh air – yang kemudian ditiru oleh manusia (Morlok, 1978,76).
Penggunaan hewan dan penemuan roda mengawali terjadinya perkembangan transportasi. Selanjutnya terjadinya revolusi industri turut pula mempercepat perkembangan transportasi. Kendaraan bermesin mulai digunakan untuk menggantikan tenaga hewan dan manusia. Kecepatan semakin tinggi, jarak jelajah semakin jauh, jaringan transportasi semakin luas yang akhirnya juga menumbuhkan kota-kota baru dengan permasalahan-permasalahan yang kompleks terutama penyediaan prasarana transportasi. Dan dalam hal ini rekayasa transportasi merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari perencanaan kota atau daerah.

DAFTAR PUSTAKA
Black,John., 1981. Urban Transport Planning Theory and Practice.Croom Helm, London.
Khisty.C Jotin dan Lall,B.Kent., 1990 Transportation Engineering and Planning/Third Edition, Prentice Hall.
Marler,Nick., 1986. Transport Planning, Teaching Materials MSc Course in Highway Engineering And Development,ITB-UCL Bandung.
Morlok,E.K, 1978. Introduction to Transportation Engineering and Planning, McGraw-Hill Ltd.
Tamin, O.Z., 2000. Perencanaan dan Permodelan Transportasi. ed.ke-2, Penerbit ITB, Bandung.
http://jiyuee.blogspot.com/

Penerimaan Mahasiswa Baru Teknik Sipil 2014/2015

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL MENERIMA PENDAFTARAN MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2014-2015 



Teknik Sipil Adalah Ilmu yang mempelajari bagaimana Merancang, Membangun dan Merenofasi konstruksi untuk kemaslahatan manusia

TENAGA PENGAJAR :
Program studi Teknik Sipil diajar oleh para ahli baik dari praktisi maupun akademisi dengan kualifikasi dosen pengajar sesuai bidang keahlian antara lain :
·         Sucipto, ST. MT.      (Manajemen Konstruksi)
·         Ripkianto, ST. MT.      (MK. Struktur)
·         Taufan Hadi, ST. M.Pd.      (Manajemen Konstruksi)
·         Rukma Nur Patriya, ST.MT  (Transportasi)
·         Faizah, ST.MT.                   (Geodesi dan Geologi)
·         Ir. Januar Sasongko,MT           (Struktur))
·         Nur Kholis, ST.,MT                (Keairan)
·         Sucipto, ST.MT.                 (Manajemen Konstruksi)
·         Sudiharto, ST.MT               (Transportasi)
·         Khofifah, ST.MT                      (Dasar Teknik Sipil))
·         Agus Satriyo H, ST.            (Struktur)
·         M. Hamim, ST.MT               (Geologi Teknik)
      Dan Masih banyak dosen yang lainya

KERJASAMA DAN PREASTASI
·         Kerjasama Penelitian berkelanjutan dengan Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di Jawa Timur
·         Kerjasama jasa Konsultasi pada kegiatan Rehab gedung MI di Kec. Wonorejo, Pasuruan
·         Kerjasama Pengabdian bersama program PNPM sebagai jasa Konsultasi.
·         Pelatihan-pelatihan Program Sipil pada SMK Kab. Pasuruan

BEASISWA
·         Beasiswa BBM
·         Beasiswa BKM
·         Beasiswa PPA
·         Beasiswa siswa Prestasi
·         Beasiswa Magang (Cooperate).

JADWAL PENDAFTARAN

Gel        Pendaftaran                    Tes Masuk                                    Herregistrasi/Daftar Ulang
I 01 Pebruari – 17 Juli 2014          20-21 Juli 2014                                    21-23 Juli 2014
II 18 Juli – 31 Agustus 2014        31 Agustus-01 September 2014 1-3 September 2014

Penerimaan mahasiswa baru 2014/2015 berprinsip pada layanan ”Praktis, Cepat, Dan Mudah” 

SYARAT PENDAFTARAN
·         Mengisi formulir pendaftaran dengan biaya  pendaftaran Rp.150.000,00
·         Foto copy STTB/ Ijazah legalisisr 3 lembar
·         Foto Copy KTP/SIM/Akte Kelahiran
·         Bagi pendaftar kelas 3 yang belum mendapat pengumuman kelulusan, menunjukan fc KTP/Kartu Identitas

BIAYA-BIAYA
·         Biaya Herregistrasi                   Rp.     200.000,00
·         Biaya Pasopati                         Rp.     450.000,00
·         Biaya Perpustakaan                  Rp.       50.000,00
·         Biaya DPP                               Rp.   2.7500.000,00 
·         Biaya SPP/Semester (Reguler)  Rp.   1.250.000,00 
·         Biaya SPP/Semester (Khusus)  Rp.   1.750.000,00            

downloads Brosur => 
Download Button
Informasi Lebih Lanjut => Klick